Trendnews.my.id - Guna menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif Kapolsek Plered, Polres Purwakarta, Polda Jawa Barat, AKP Ali Murtadho melaksanakan kegiatan sambang warga.
Kali ini, kegiatan sambang warga dilakukan Kapolsek Plered dengan bersilaturahmi bersama Organda dan perwakilan sopir angkot di wilayah Kecamatan Plered.
Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain melalui Kapolsek Plered, AKP Ali Murtadho mengatakan, dalam kegiatan tersebut dirinya yang di menyampaikan pesan Kamtibmas kepada warga di wilayah hukum Polsek Plered.
"Saya berharap teman-teman semua dapat bersama-sama menjaga dan memelihara situasi di wilayah kita dengan baik sehingga wilayah kita ini selalu kondusif," kata Ali saat melakukan silaturahmi, pada Kamis, 27 September 2023.
Dalam kegiatan tersebut, kata Ali, pihaknya menerima keluhan dari para pengemudi angkot tentang banyaknya beroperasi Kendaraan Wisata anak-anak atau odong-odong di jalur trayek Angkot khususnya di Wilayah Kecamatan Plered dan Tegalwaru, sehingga mengganggu trayek angkot yang resmi dan sudah ada.
"Tadi perwakilan para sopir angkot di wilayah hukum Polsek Plered berharap ada Tindakan Tegas Dan Penerapan Atau Penegakan Hukum Aturan Tentang Lalu Lintas Secara Bersama-sama terhadap angkutan wisata atau yang dikenal dengn odong-odong," ucap Ali.
Kapolsek mengaku, baahwa Polsek Plered telah melakukan sosialisasi terbuka melalui Bhabinkamtibmas tentang larangan odong-odong dan kendaraan bak terbuka beroperasi di manapun jalurnya di wilayah Kecamatan Plered dan Tegalwaru.
"Kami sudah melakukan sosialisasi terkait hal tersebut, pasalnya Polsek Plered tetap berkomitmen menegakkan aturan hokum tentang Lalu Lintas tidak pandang bulu," Tegas Ali.
Kedepan, lanjut dia, pihaknya akan dilaksanakan pendataan dan sosialisasi bersama oleh Polsek Plered, Dishub dan Organda langsung kepada para pemilik atau paguyuban kendaraan wisata odong-odong, tentang Aturan Lalu Lintas Angkutan Jalan yang sebenarnya.
"Polsek Plered akan memfasilitasi adanya pertemuan bersama antara Polsek, Dishub, Organda, pengurus kelompok angkot dan Paguyuban odong-odong," ucapnya.
Selain itu, Ali menyampaikan bahwa tidak hanya tugas Polri saja dalam menciptakan Harkamtibmas, masyarakatpun juga bisa menjadi patner Polri. Dengan menyampaikan situasi yang berkembang di masyarakat sehingga Polri pun dapat dengan cepat mengambil langkah-langkah selanjutnya.
"Warga jangan sungkan untuk menyampaikan segala informasi atau permasalahan yang ada di masyarakat. Apakah itu permasalahan sosial ataupun gangguan kamtibmas lainnya sehingga dengan cepat dapat kita tangani," Ungkap Kapolsek.